Cara Masuk ke phpMyAdmin (+Menampilkan Halaman Login)

Cara masuk ke phpMyAdmin itu sebenarnya sangat mudah. Cukup akses URLnya saja dan Anda sudah bisa masuk. Namun, tentu jika Anda mengetahui passwordnya atau phpMyAdminnya belum dipassword. Jika Anda tidak mengetahui passwordnya, barulah itu menjadi sebuah permasalahan.

Teman-teman developer pasti tahu apa itu phpMyAdmin. Menurut Wikipedia, phpMyAdmin adalah perangkat lunak bebas yang ditulis dalam bahasa pemrograman PHP yang digunakan untuk menangani administrasi MySQL melalui Jejaring Jagat Jembar (World Wide Web).

phpMyAdmin mendukung berbagai operasi MySQL, diantaranya mengelola basis data, tabel-tabel, bidang (fields), relasi (relations), indeks, pengguna (users), perizinan (permissions), dan lain-lain.

Nah jadi, phpMyAdmin ini merupakan aplikasi pengolah database MySql. Mulai dari membuat, menghapus, dan mengedit database dan data yang ada didalamnya.

Selain itu, phpMyAdmin dapat mengolah user yang mengakses database juga. Mulai dari membuat, menghapus, dan mengedit user.

Hak akses user terhadap pengaksesan database juga dapat diatur oleh phpMyAdmin. Jika kita menginstall XAMPP/LAMPP, maka phpMyAdmin juga sudah termasuk didalamnya.

Secara default, saat kita menjalankan service Apache dan MySql XAMPP lalu membuka phpMyAdmin dengan mengetik url http://localhost/phpmyadmin pada address bar browser, maka akan langsung terbuka.

Tentu ini tidak aman karena semua orang dapat membukanya. Kita tidak ingin ada orang yang tidak bertanggungjawab mengolah database yang kita punya.

Lalu bagaimana supaya aman dan tidak semua orang bisa membuka?

Mengamankan database yang kita punya dapat dilakukan dengan mengatur usernya. Secara default, user utama atau user root phpMyAdmin tidak diberi password, oleh karena itu phpMyAdmin dapat dibuka dengan mudah.

User root ini harus diberi password. Setelah diberi password, halaman login akan muncul terlebih dulu saat membuka phpMyAdmin. Jadi, tidak semua orang bisa membuka.

Ada dua langkah yang harus dilakukan agar phpMyAdmin memunculkan halaman login.

Pertama, memberi password melalui phpMyAdmin

Jalankan browser kemudian ketik http://localhost/phpmyadmin pada address bar. Pilih tab Users lalu klik Edit Privileges pada user root. Lihat gambar berikut.

cara menampilkan halaman login phpmyadmin

Setelah itu, klik Change Password. Pilih Password lalu ketikkan passwordnya. Kemudian klik Go.

cara menampilkan halaman login phpmyadmin

Sampai sini selesai. Selanjutnya adalah mengedit file config phpMyAdmin.

Kedua, memberi password dengan mengedit file config.inc.php phpMyAdmin

File config.inc.php phpMyAdmin dapat kita temui di C:\xampp\phpMyAdmin untuk Windows, /opt/lampp/phpmyadmin/ untuk Linux, dan /Applications/XAMPP/xamppfiles/phpmyadmin untuk macOS.

Isi file yang harus diubah adalah pada bagian $cfg[‘Servers’][$i][‘auth_type’] = ‘config’;. Kita ubah menjadi $cfg[‘Servers’][$i][‘auth_type’] = ‘cookie’.

Terakhir, restart service Apache. Kemudian jalankan kembali phpMyAdmin maka akan muncul halaman login.

Menampilkan Halaman Login phpMyAdmin

Kalo Anda merasa ribet pake input password tiap kali mau buka phpMyAdmin, tapi tetap mau dipassword, ada caranya.

Caranya, bagian $cfg[‘Servers’][$i][‘auth_type’] nggak perlu diubah. Biarkan saja apa adanya seperti ini $cfg[‘Servers’][$i][‘auth_type’] = ‘config’;.

Itu artinya, phpMyAdmin akan mengambil autentikasi dari file config.inc.php yang kita edit ini. So, bagian $cfg[‘Servers’][$i][‘password’] yang tadinya kosong, harus diisi dengan password yang sudah kita pasang di proses pertama tadi.

Contoh:

$cfg['Servers'][$i]['password'] = 'AneIqbal';

Anda nggak akan ketemu lagi dengan form login seperti di atas. Anda akan langsung masuk karena autentikasi sudah diarahkan ke file config yang juga sudah diatur autentikasi loginnya.

Anda juga bisa lihat versi videonya dibawah ini.

Cara masuk ke phpMyAdmin yang dipassword

Setelah mengetahui penjelasan di atas, ada dua cara untuk masuk ke phpMyAdmin yang dipassword. Cara-caranya yaitu sebagai berikut::

  1. Buka file config.inc.php untuk melihat password yang tersimpan.
  2. Ganti password yang tersimpan di database dengan aplikasi lain diluar phpMyAdmin. Misalnya, aplikasi HeidiSQL.

Sekian postingan kali ini tentang cara masuk ke phpMyAdmin yang dipassword dan bagaimana cara menampilkan halaman login untuk masuk ke phpMyAdmin. Semoga bisa membantu permasalahan Anda terkait login phpMyAdmin.

Share yuk, ke:

Leave a Comment