Cara Ganti Password Wifi Indihome 100% Berhasil

Mengetahui bagaimana cara ganti password wifi Indihome ini sangat penting. Tak lama setelah memasang internet Indihome di rumah, itulah salah satu hal yang wajib untuk diketahui. Mengapa demikian?

Biasanya, persis setelah petugas Indihome memasang internetnya dan sudah bisa digunakan, petugas akan memberi tahu password wifinya. Jadi sudah pasti password tersebut diatur oleh petugasnya.

Mungkin saja ada ketentuan passwordnya. Mungkin saja inisiatif dari petugas. Dan mungkin juga petugas menanyakan ke pemilik rumah password apa yang diinginkan.

Maka dari itu, mengetahui cara ganti password wifi Indihome sangat penting. Tujuannya, supaya password wifi dapat diganti secara mandiri tanpa memanggil petugas dan bisa menggantinya kapanpun. Password wifi dapat diganti melalui web config modemnya.

Satu hal yang perlu diketahui, setiap rumah yang memasang wifi Indihome, modemnya belum tentu sama. Ada beragam merek dan bentuk yang tersebar.

cara ganti password wifi indihome 6
modem fiberhome

Perbedaan perangkat ini berujung pada perbedaan menu setting pada web confignya.

Masing-masing modem memiliki ketentuan settingnya sendiri. Namun, secara garis besar memiliki pengaturan yang hampir serupa. Berikut AneIqbal sajikan panduan lengkapnya.

Langkah-langkah cara ganti password wifi Indihome

Koneksikan laptop ke wifi

Langkah pertama untuk bisa mengganti password wifi Indihome adalah menyambungkan laptop ke wifi. Wifi yang mana? Tentu saja wifinya Indihome.

Nama wifinya berbeda-beda karena bisa diatur sendiri juga. Petugas biasanya juga memberitahu nama wifinya. Secara setting standar, nama wifinya merupakan nama dan jenis perangkat.

Pastikan laptop dan wifi statusnya sudah Connected. Baik Windows 7, 8, atau 10, bahkan macOS statusnya sama.

cara ganti password wifi indihome 1
Connect ke wifi indihome

Setelah tersambung, barulah bisa dilanjutkan ke langkah berikutnya.

Simak juga: cara menginstal virtual box

Buka 192.168.1.1 dengan web browser

IP 192.168.1.1 adalah alamat web config standar untuk menyetting modem. Apapun jenis modemnya, kebanyakan IP ini yang digunakan.
cara ganti password wifi indihome

halaman web config
halaman web config

Biasanya juga informasi IP ini dan user passwordnya beserta nama wifi sekaligus password defautnya tertera pada stiker di bagian bawah modem.

Ada kalanya saat perlu melakukan reset modem, settingnya akan dikembalikan ke settingan default/pabrik, informasi di stiker inilah yang diperlukan.

Setelah reset modem, hal yang pasti dilakukan adalah mengganti nama wifi dan mengganti passwordnya.

Buka 192.168.1.1 dengan Google Chrome atau Mozilla Firefox. Mana saja bisa, yang sering digunakan saja.

Setelah terbuka, login dengan credential yang tertera pada stiker. Masukkan username dan password untuk 192.168.1.1, bukan untuk wifi.

Buka menu “Network”

Setelah berhasil masuk, menu yang pertama kali tampil adalah menu “Status”. Di halaman menu Status ini tertera berbagai informasi modem seperti versinya, softwarenya, persentase CPU dan memori usagenya, dan informasi penting lainnya.

Untuk mengganti password wifi, klik menu “Network” kemudian dilanjutkan dengan klik submenu “Advanced”. Di halaman ini akan terlihat informasi nama wifi, jenis security passwordnya, dan passwordnya.

Kemudian, perhatikan bagian WPA(Wi-Fi Protected Access) terutama Passphrase. Pada bagian ini tersedia kotak input teks yang bisa diisi. Inilah kotak password wifinya.

lokasi kolom input password
lokasi kolom input password

Ketik password barunya. Jika sudah selesai, klik Apply untuk menerapkan perubahan password tadi.

Bila ingin mengganti nama wifi juga, ubah kotak input teks pada bagian SSID Name. Wifi juga dapat disembunyikan dengan menceklis Hidden.

Koneksikan kembali ke wifi

Setelah berhasil mengganti password, laptop dan perangkat lainnya seperti HP yang terhubung dengan wifi akan otomatis terputus. Wifi tidak bisa dikonek secara otomatis oleh perangkat sebab ada perubahan password.

Koneksikan kembali perangkat pada wifi, kemudian masukkan password barunya. Pastikan sudah bisa internetan kembali dengan membuka beberapa website seperti youtube.com atau google.com.

Tutup web config 192.168.1.1

Jika sudah terkoneksi kembali dengan password baru, artinya, proses penggantian password wifi indihome sudah selesai. Web config yang tadi dibuka sudah bisa ditutup.

Kembali mengingatkan bahwa menu web confignya mungkin saja berbeda. Tetapi, pada intinya adalah menu untuk mengatur jaringan/network.

Sekian panduan singkat cara ganti password wifi Indihome kali ini. Semoga bisa membantu Anda agar bisa mengganti password wifi Indihome secara mandiri.

Share yuk, ke:

Leave a Comment